Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 Tempat Seru di Jeju Island Yang Wajib Dikunjungi


Siapa yang tak tahu Jeju Island atau Pulau Jeju (Jeju-do) di Korea Selatan? Pulau yang dinobatkan sebagai salah satu keajaiban dunia ini menawarkan berbagai tempat menarik yang sangat recomended untuk dikunjungi. Pulau terbesar di Korea Selatan ini terletak di sebelah selatan Semenanjung Korea dan dekat dengan negeri Sakura Jepang. Pulau yang beribukota di Kota Jeju (Jeju-si) ini merupakan satu-satunya provinsi beranatomi khusus di Korea Selatan. Karena keindahannya, pulau Jeju juga sering menjadi tempat syuting K-drama, salah satunya "Boys Before Flower".


Kalo chingudeul berkesempatan pergi ke Korea Selatan, Pulau Jeju adalah tujuan yang tidak boleh terlewatkan. Apalagi buat yang sedang berbulan madu, Jeju island menawarkan tempat-tempat romantis yang tak kan pernah terlupakan. Untuk sampai ke Jeju island, begitu mendarat di Incheon airport, chingudeul harus pindah airport ke Gimpo airport, yaitu kalo dari Incheon langsung turun kebawah cari Korea Rail (Korail) A'rex lalu turun di Gimpo Airport.

Ada 10 tempat yang wajib chingudeul kunjungi begitu menginjakkan kaki di Jeju island.

1. Bungee Artpia


Chingudeul penggemar bunga? Jangan lewatkan tempat ini! Bungee Artpia adalah sebuah taman bunga warna-warni yang memiliki lebih dari 1.000 spesies tumbuhan. Sekitar 700 jenis tumbuhan diantaranya sengaja didatangkan dari berbagai negara.

2. Gunung Hallasan


Gunung Hallasan merupakan puncak tertinggi di Korea Selatan. Gunung yang terletak tepat di tengah pulau Jeju ini memiliki tinggi 1.950 m diatas permukaan laut. Jika chingudeul senang mendaki, cobalah mendaki gunung Hallasan. Di gunung ini terdapat jalur-jalur pendakian yang sering dilalui oleh para pecinta alam. 


Di Gunung Hallasan juga terdapat danau kawah yang sangat indah loh, chingu! Namanya danau Baeknongdam. Waktu  yang paling baik untuk mengunjungi Gunung Hallasan adalah saat musim semi, dimana azalea berbunga atau saat musim gugur yang penuh warna. Bahkan chingudeul bisa mengunjunginya saat musim dingin tiba sambil menikmati turunnya salju.

3. Love Land


Loveland adalah salah satu tempat wisata yang menawarkan sex education. Tempat ini cocok banget buat yang lagi honeymoon. Taman yang diresmikan pada tahun 2004 ini terdapat sekitar 140 patung yang dibuat dalam berbagai gaya bercinta. Usia yang diperbolehkan memasuki taman ini adalah lebih dari 19 tahun. Hmmm.... berarti mimin belum boleh masuk nih kan masih 17 taon he he he.

4. Pantai Jungmun


Pantai Jungmun adalah tempat paling populer di Pulau Jeju. Keistimewaan pantai ini adalah pasirnya yang berwarna-warni, hitam, putih dan merah. Laut biru dan tumbuhan-tumbuhan hijau yang merambat semakin menambah keindahan pantai ini. Pantai Jungmun terletak di sebelah selatan, sekitar 1 jam dari kota Jeju.

5. Manjang Cave


Manjang Cave atau Gua Manjang adalah wisata gua yang terbentang sepanjang 8 km. Gua ini terbentuk oleh lahar yang membeku. Suasana di gua ini gelap dan dingin ditambah kelelawar yang bergelantungan di dinding gua menambah kesan horor, hiiiii.... Kalo chingudeul suka tantangan horor, Manjang Cave patut dikunjungi. Dengan tiket masuk seharga 2000 won, chingu bisa mendapatkan pemandangan eksotik dan sensasi misterius yang cukup seru dan menegangkan.

Untuk sampai di Manjang Cave, chingudeul bisa naik bus dari Jeju terminal bus Donghoe Line Intercity Bus yang dapat ditempuh selama 30 menit. Atau dari Seogwipo terminal bus Donghoe Line.

Sehari semalam pun tak cukup untuk mengelilingi pulau Jeju. So, kita sambung di postingan berikutnya yah chingudeul.... Semoga bermanfaat (^_^)v